Jika kita lihat dalam google map wilayah Indonesia, khususnya jika kita perbesar ukurannya di tepat antara Pulau Jawa dan Pulau Bali. Anda akan dapat temui sebuah keberadaan pulau di tengah-tengah Selat Bali. pulau kosong yang memiliki kecantikan tak kalah seperti di Pulau Dewata dan pulau itu bernama Pulau Tabuhan. Pulau Tabuhan menjadi pilihan bagi pecinta scuba diving dan snocling, karena airnya yang sangat jernih.
 |
Gambar 1 : Pulau Tabuhan Tampak dari Perjalanan Laut |
Pulau Tabuhan terletak 20 km dari kota Banyuwangi, tepatnya secara administratif berada di Desa Bangsring, Kecamatan Wongsorejo. Luas Pulau Tabuhan kira-kira 5 hektar bahkan masih kalah luas dari danau Ranu Kumbolo nya Gunung Semeru. Namun meski kalah luas dengan danau Ranu Kumbolo, Pulau ini menawarkan pesona alam yang sangat indah dengan ciri khasnya yaitu air yang biru toska dengan latar belakang Gunung Raung. Gugusan batu karang adalah rumah dari ribuan ikan, kerang, bunga karang, udang karang, dan tumbuhan laut. Ditambah dengan buliran pasir yang sangat putih dan desiran ombak yang tenang membuat pulau ini serasa berada di surga.
Pulau Tabuhan ini berada di Selat Bali yang masih masuk wilayah Banyuwangi. Pulau kosong yang tidak ada permukiman penduduk yang mendiami pulau tersebut menyebabkan tidak akan dikenakan biaya tiket untuk masuk ke wilayah pulau tersebut.Terdapat 2 (dua) pilihan akses menuju Pulau Tabuhan yaitu dari Watudodol dan Pantai Kampe Banyuwangi.
Untuk harga sewa kapal atau perahu di masing-masing tempat tersebut cukup berbeda dan tidak ada patokan resmi berapa nilai sewa kapal untuk pulang pergi. Semua harus dilewati dengan proses tawar menawar dengan para nelayan atau pemilik kapal. Kalau harga cocok baru lah kita bisa 'tancap gas' menuju Pulau Tabuhan. Namun dari informasi teman penulis harga sewa kapal kemungkinan sekitar 300 - 600 ribu per kapal dan bisa di bagi untuk 7-10 orang dengan lama perjalanan laut sekitar 30 menit. dari Pantai Kampe Banyuwangi.
 |
Gambar 2 : Hamparan Pasir Pulau Tabuhan di Sore hari |
 |
Gambar 3 : Berjemur Siang Hari di Pulau Tabuhan |
 |
Gambar 4 : Salah Satu Contoh Kegiatan di Pulau Tabuhan |
Print
PDF
Blogger
Google+
Facebook
Twitter